Tips Menyiapkan Dana Untuk Liburan Keluarga
Tips Menyiapkan Dana Untuk Liburan Keluarga
Jalan-jalan keluarga adalah salah satu kegiatan yang paling ditunggu-tunggu oleh anggota keluarga termasuk kita ya, moms. Sehingga pastinya dibutuhkan persiapan agar liburan dan jalan-jalan lebih maksimal. Liburan keluarga merupakan kebutuhan setiap keluarga, apapun bentuknya dan ke mana pun tujuannya.
Banyak keluarga yang menunda atau bahkan belum menyempatkan diri untuk berlibur. Hal ini bisa disebabkan beberapa hal seperti kurangnya interaksi antar keluarga, kesibukan masing-masing anggota keluarga, serta budget yang minim.
Berikut ini beberapa hal yang bisa kita lakukan demi tersedianya dana liburan Bersama keluarga kita. Ingat, ya, nikmati prosesnya dan bersabar, sehingga saat liburan terjadi, kebahagiaan kita pun akan maksimal dan tidak meninggalkan masalah lain seperti hutang, dll.
Tentukan destinasi dan waktu liburan
Nah moms, kita bisa ngobrol bersama keluarga, menentukan destinasi mana yang akan kita tuju. Serta waktu kosong untuk liburan. Saat ini sudah banyak sekali tour & travel yang menyediakan berbagai destinasi baik dalam dan luar negri dengan dana yang relatif terjangkau.
Pilih paket liburan yang sesuai
Pada saat musim liburan, biasanya harga paket liburan naik karena tingginya permintaan. Namun di satu sisi selama satu tahun biasanya ada beberapa paket yang bisa dipilih, misalnya saat bukan musim liburan atau saat bulan-bulan sepi, ada paket liburan yang dijual jauh lebih murah dibanding biasanya.
Nah, kita bisa memanfaatkan paket yang dijual lebih murah dari biasanya, apalagi jika keluarga kita punya jadwal yang cukup fleksibel. Mmebeli paket di musim yang sepi akan menghemat biaya yang cukup signifikan, lho…
Dengan memperhatikan peak season dan low season seperti di atas pastinya akan membantu kita menentukan waktu yang tepat untuk liburan.
Sisihkan Penghasilan
Jika kita sudah menemukan destinasi idaman serta waktu yang tepat untuk liburan, dan setelah mengetahui paket mana yang sesuai menurut kita dan masuk dengan bujet kita, maka saatnya eksekusi sumber-sumber bujet yang bisa kita gunakan.
Buatlah pos 2 tabungan. Misalnya dari penghasilan kita, 20% kita sisihkan untuk tabungan. Bagi 2 pos tersebut untuk pos tabungan sebelumnya, separuh lagi untuk pos tabungan liburan.
Jika memungkinkan, ajak anggota keluarga lain untuk ikut menabung (bagi yang sudah berpenghasilan). Selain itu, moms bisa menghitung keperluan menabung dalam jangka berapa bulan serta kebutuhan menyisihkan berapa Rupiah dalam sebulan.
Memotong bujet gaya hidup
Siapa, nih, moms yang sering kebablasan belanja? Saat kita berkomitmen untuk menabung buat dana liburan. Sudah saatnya kita mengurangi kebiasaan belanja tanpa membedakan antara keinginan dan kebutuhan.
Saat mendapatkan penghasilan, tetap pastikan manajemen keuangan kita sesuai pos nya ya!
Biaya-biaya lain
Saat kita menganggarkan biaya jalan-jalan atau liburan, selalu sediakan dana tak terduga. Perihal oleh-oleh, jajan saat liburan, serta hal-hal lainnya. Jadi saat ada hal tak terduga dan mungkin biaya agak melewati bujuet yang dianggarkan, kondisi keuangan kita tetap aman dan tidak merusak liburan kita.
Jadi, sudah siap menyiapkan dana untuk liburan? Yuk, mulai nabung dari sekarang …